How to Improve Your Happiness and Your Productivity While Working From Home

31 Agustus 2021 - Tips

    Terlepas dari pekerjaan yang Anda lakukan, sangatlah penting untuk menciptakan lingkungan kerja yang membuat Anda tetap fokus dan produktif. Terutama dengan diperpanjangnya Perberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), rumah menjadi satu-satunya tempat kerja yang harus mendukung kenyamanan dan produktivitas Anda. Bekerja dari rumah bukanlah fenomena baru, tetapi pandemi COVID-19 telah membuat banyak orang mulai memperhatikan kenyamanan ruang kerja mereka. Apalagi di rumah, Anda bisa bereksperimen untuk mengubah dekorasi, melengkapi, atau mengatur ruang kerja Anda sesuai dengan yang Anda butuhkan. Berikut ini ada beberapa tips yang akan membantu Anda menciptakan ruang kerja yang bisa berkontribusi pada kesuksesan Anda bekerja di rumah.

Make Sure to Organize Your Workspace

Langkah pertama adalah mengurangi objek-objek yang tidak terlalu penting di meja kerja Anda. Semua objek yang kurang penting harus dirapikan agar lebih terorganisir. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa meja kerja yang berantakan dapat menghambat inisiatif dan produktivitas. Marie Kondo, dikenal sebagai Konmari, seorang konsultan tata ruang dan penulis juga pernah berkata “Membuang bukanlah intinya, yang penting adalah menjaga hal-hal yang membawa Anda sukacita, Jika Anda membuang semuanya sampai Anda tidak memiliki apa-apa selain ruang kosong, saya rasa Anda tidak akan bahagia tinggal di sana. Tujuan kita dalam bebenah adalah untuk menciptakan lingkungan hidup yang dipenuhi dengan hal-hal yang kita sukai.” Anda bisa menambah barang-barang yang bisa menambah mood Anda bekerja seperti bingkai, foto. lukisan, atau tanaman agar dapat meningkatkan semangat bekerja.

Make Sure to Organize Your File

Pernah merasakan penat ketika Anda kembali ke email Anda setelah beberapa hari dan volume pesan yang tidak dijawab telah mencapai proporsi yang tidak dapat dikelola? Atau file dokumen  yang tidak tertata dan membuat Anda bingung dengan file Anda sendiri? Dalam buku Joy at Work karya Marie Kondo, dijelaskan bahwa file desktop yang tidak teratur bisa sama mengganggunya dengan meja kerja yang berantakan. Oleh karena itu, luangkanlah waktu untuk mengkategorikan file di komputer Anda. Selain file desktop, pesan-pesan email juga perlu Anda rapikan agar tidak terlalu berantakan dan menghambat pekerjaan Anda. Kebanyakan orang juga percaya bahwa email mencegah mereka menyelesaikan pekerjaan penting. Maka dari itu penting untuk membuat folder dan memilah email mana yang perlu disimpan atau dibuang.

Go Beyond Comfort with Ergonomic Office Furniture

Memilih kursi kerja yang tepat dapat sangat memengaruhi hidup Anda. Bayangkan saja Anda akan menghabiskan sebagian besar hari Anda dengan terpaku pada kursi kerja yang Anda pilih. Memilih kursi kerja yang kurang tepat, tentunya dapat mengurangi produktivitas dan kesehatan Anda. Berdasarkan research tentang kursi ergonomis, dijelaskan bahwa kursi kerja yang tepat dapat mendukung kesehatan secara fisik maupun emosional Anda, dan juga dapat meningkatkan kenyamanan dan memicu rasa senang saat Anda bekerja. Dengan banyaknya waktu yang kita habiskan untuk duduk di kursi kantor, penting bagi kita untuk memilih kursi kantor yang dirancang dengan baik, aman, dan nyaman. Berbagai seri kursi kerja ergonomis dari Stramm dapat mendukung postur tubuh Anda menjadi lebih sehat karena dilengkapi dengan headrest, lumbar support, armrest dan sliding seat yang adjustable. Dengan kursi kerja yang mendukung dan ruang kerja yang rapi, bisa dipastikan Anda lebih menikmati waktu Anda bekerja di rumah. Bagi Anda yang ingin lebih banyak bergerak, Anda dapat menggunakan produk height adjustable desk dari Stramm, dilengkapi dengan fitur motor penggerak dan fitur ergonomis lainnya yang dapat diatur sesuai dengan kenyamanan Anda.

Don’t Forget About Your Mental Health

Media yang kita konsumsi sehari-hari bisa berdampak pada pemikiran, perilaku, dan emosi kita. Jika dilihat hari-hari ini, sebagian besar dari apa yang Anda konsumsi kemungkinan besar tentang krisis dan dampak dari pandemi COVID-19. Para ahli mengatakan konsumsi berita yang berlebihan dapat berdampak pada kesehatan fisik, emosional, dan mental Anda. Memang mengikuti perkembangan terbaru tentu penting, tetapi terus menerus membaca berita buruk setiap hari sangat tidak efektif dalam meningkatkan produktivitas Anda. Baik berita yang dapat dipercaya maupun rumor ternyata dapat berdampak negatif pada kesehatan mental Anda. Oleh karena itu sangat penting bagi Anda untuk membatasi penggunaan media sosial dan membatasi membaca berita tentang pandemi terus-menerus. Selain mengurangi waktu Anda membaca berita negatif, sangatlah penting juga untuk meluangkan waktu Anda untuk melakukan aktifitas yang Anda sukai dirumah seperti berolahraga, bersosialisasi dengan teman terdekat Anda secara online dan juga beristirahat yang cukup, yang dapat meningkatkan kebahagiaan pada hari-hari Anda dan juga produktifitas dalam bekerja dirumah.  

Author : Anjelikush

Open chat
Hai
Ada yang bisa kami bantu?